FAJAR.CO.ID, MANCHESTER—Klub Italia, AS Roma bisa mengikat Chris Smalling dengan status permanen dari Manchester United musim panas mendatang. Tapi syaratnya, klub Inggris itu harus membajak Kalidou Koulibaly dari Napoli terlebih dahulu.
Smalling bergabung di Olimpico Stadium musim panas lalu dengan status pinjaman. Dengan penampilannya sejauh ini, Giallorossi, julukan Roma diklaim sudah mulai berbicara mengenai kemungkinan kesepakatan permanen.
Kesepakatan tampaknya masih sulit dengan situasi saat ini. Pasalnya, MU memberi label harga cukup tinggi pada mantan kaptennya tersebut. Selain itu, kemungkinan Smalling menetap di ibu kota Italia juga banyak tergantung pada lolos tidaknya klub itu ke Liga Champions musim depan.
Tapi, La Gazzetta dello Sport melaporkan bahwa Setan Merah, julukan MU bisa mengubah sikap mereka terkait masa depan Smalling dan menurunkan harganya. Itu dengan catatan mereka bisa membeli Koulibaly Napoli.
Bek Senegal itu menjadi incaran lama Manchester. Namun, komunikasi selalu terbentur pada harga sang pemain. Sejak awal, Napoli dilaporkan menolak tawaran 100 juta euro untuk bek berusia 28 tahun itu.
Selain harga, upaya MU merekrut Koulibaly juga mendapat kendala dari klub top lain. Dengan penampilan konsistennya selama bertahun-tahun, ia dianggap sebagai salah satu bek terbaik dan diminati klub-klub raksasa Eropa.
Peminat terbarunya adalah Everton. Mantan pelatih Napoli, Carlo Ancelotti dilaporkan ingin membawa eks anak asuhnya itu ke Inggris. Selain Everton dan MU, Koulibaly sejak tiga musim lalu juga selalu dikaitkan dengan Chelsea dan Barcelona. (amr)
"obral" - Google Berita
March 25, 2020 at 08:43AM
https://ift.tt/2Jft7MJ
MU Obral Smalling, Syaratnya Mereka Bajak Koulibaly dari Napoli - FAJAR
"obral" - Google Berita
https://ift.tt/2T6flSP
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "MU Obral Smalling, Syaratnya Mereka Bajak Koulibaly dari Napoli - FAJAR"
Post a Comment