Search

KO akibat Korona, Amerika Obral Harga Bensin Jadi Rp4.200 per Liter - Harianhaluan.com

JAKARTA, HARIANHALUAN.COM -- Wabah virus corona COVID-19 yang sebelumnya melanda Asia dan Eropa, kini sudah mulai menyebar di benua Amerika. Dalam sehari, 16 ribu warga AS terjangkit penyakit tersebut.

Dilansir dari Viva.co.id, Jumat (27/3/2020), pada hari ini, Jumat 27 Maret 2020, jumlah penderita corona di AS sudah mencapai 85.840 orang. Padahal, hari sebelumnya hanya berjumlah 69 ribuan orang.

Pasien yang meninggal dunia akibat corona di Amerika juga bertambah menjadi 1.296 jiwa. Kota New York menempati posisi pertama sebagai kota dengan jumlah kematian terbanyak, dengan angka 365 jiwa.

Merebaknya virus tersebut, membuat banyak warga AS yang takut keluar rumah. Mereka memutuskan untuk melakukan semua kegiatan, di dalam ruangan.

Hal itu membuat jalanan menjadi cukup lengang. Tidak banyak pemilik kendaraan yang mau melakukan perjalanan, karena khawatir sewaktu-waktu bisa terjangkit.

Sepinya jalanan memberi dampak negatif pada penyedia layanan stasiun pengisian bahan bakar umum atau SPBU. Dilansir dari Carscoops, sebelum wabah harga bensin rata-rata di negara tersebut yakni US$2 per galon, atau kurang lebih Rp8.400 per liter.

Kini, para pemilik SPBU ramai-ramai menurunkan banderol, akibat sepinya pembeli. Obral yang digelar cukup besar angkanya, mencapai 50 persen.

Contohnya, SPBU di Kentucky dan Great Lakes dikabarkan sudah menjual bensin dengan banderol US$0,99 per galon. Jika dikonversi, maka angkanya menjadi Rp4.200 per liter. (*)

Let's block ads! (Why?)



"obral" - Google Berita
March 27, 2020 at 01:03PM
https://ift.tt/2y7iDNa

KO akibat Korona, Amerika Obral Harga Bensin Jadi Rp4.200 per Liter - Harianhaluan.com
"obral" - Google Berita
https://ift.tt/2T6flSP
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "KO akibat Korona, Amerika Obral Harga Bensin Jadi Rp4.200 per Liter - Harianhaluan.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.