Jakarta - Manchester United akhirnya siap melepas gelandang Paul Pogba. Man United pun tak segan mengobral eks pemain termahal di dunia ini. Ditawarkannya Pogba memberi peringatan bagi Real Madrid dan Juventus untuk bersaing memperebutkan pemain tersebut.
Karier Pogba di Man United berakhir sudah. Manajer Ole Gunnar Solskjaer tak lagi mati-matian mempertahankan gelandang tim nasional Prancis ini.
Kehadiran pemain anyar Bruno Fernandes telah menjawab kebutuhan Man United untuk menghidupkan lini tengah. Pemain asal Portugal ini sukses memenuhi ekspetasi itu. Fernandes benar-benar mampu menjadi pembeda dan mengukuhkan sebagai spesialis bola mati.
Anda tidak bisa memaksakan siapa pun menetap selamanya di Inggris atau di tempat. Saya berharap Solskjaer tidak menjadikan Paul sebagai tahanannya
Apa yang gagal dipenuhi Pogba telah dituntaskan oleh Fernandes. Buntutnya, Solskjaer siap melepas pemain berusia 27 itu. Padahal sebelumnya, manajer asal Norwegia ini sempat perang media dengan Mino Raiola, agen Pogba.
Bukan apa-apa, sang super-agen yang memiliki banyak pemain dan pelatih top itu kesal dengan Solskjaer yang menjadi penghalang utama menjual Pogba ke Madrid atau Juve. Persoalannya, Solskjaer memiliki kuasa penuh atas tim sehingga klub tak kuasa membeli atau menjual pemain tanpa seiizin sang manajer.
Raiola menyatakan bila Solskjaer bukan pemilik Pogba. Bahkan dia mengklaim komitmen Pogba di Man United hanya sampai akhir musim ini.
"Paul bukan milik saya. Dan sudah pasti, dia bukan properti yang dimiliki Solskjaer. Paul milik Paul Pogba sendiri," kata Raiola menyerang Solskjaer seperti dikutip Daily Mail.
"Anda tidak bisa memaksakan siapa pun menetap selamanya di Inggris atau di tempat. Saya berharap Solskjaer tidak menjadikan Paul sebagai tahanannya," ucap dia lagi.
Jawaban Solskjaer pun enteng saja. "Paul adalah pemain kami. Kontraknya masih dua tahun lagi. Anda sebaiknya menyadari Paul tetap ada di sini (musim depan)," ujar Solskjaer menanggapi Raiola saat disinggung masa depan pemainnya.
Raiola memang menyerah menghadapi Solskjaer. Hanya, dia akhirnya bisa tersenyum karena pada akhirnya Solskjaer tak lagi ngotot mempertahankan Pogba.
Bahkan Man United seperti ingin secepatnya melepas pemain yang membawa Prancis menjadi juara di Piala Dunia 2018. Tidak tanggung-tanggung, The Red Devils mengobral Pogba.
Harga Pogba Dipatok Rp 1,8 Triliun
Tahun lalu, Man United mematok harga 150-180 juta poundsterling untuk Pogba. Kini, bila Madrid atau Juve ingin membawa pemain itu cukup membayar 100 juta poundsterling atau Rp 1,8 triliun.
Harga yang tidak mahal. Apalagi tidak menutup kemungkinan harga Pogba bisa lebih murah bila klub yang mengincarnya memasukkan pemain untuk paket pembelian itu.
Pogba sendiri gagal menunjukkan performa terbaik musim ini. Cedera engkel membuat dia harus menjalani operasi dan butuh waktu lama untuk pemulihan.
Cedera itu yang membuat Pogba hanya bermain 8 kali di berbagai kompetisi musim ini. Bahkan dia tak pernah mencetak gol. Pogba juga sempat memancing emosi fans karena pernah berebut penalti dengan Marcus Rashford. Saat penalti diserahkan Pogba, dia malah gagal mengeksekusinya.
Terakhir, Pogba kembali berulah dengan mengenakan seragam Juve saat latihan mandiri. Pogba berkilah bila dia memakai seragam itu sebagai bentuk solidaritas kepada rekannya di timnas, Blaise Matuidi, yang terserang corona. Kebetulan lagi, Matuidi merupakan pemain La Vecchia Signora. Namun tak urung hal itu membuat dia di-bully fans. []
Berita terkait
"obral" - Google Berita
March 20, 2020 at 01:54PM
https://ift.tt/2IYc5CV
Man United Obral Pogba, Peluang Bagi Madrid dan Juve - Tagar News
"obral" - Google Berita
https://ift.tt/2T6flSP
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Man United Obral Pogba, Peluang Bagi Madrid dan Juve - Tagar News"
Post a Comment